Monday, December 15, 2008

Juragan Kambing dari Banten

Siapa bilang berbisnis harus sesuai dengan latar belakang pendidikan. Dua hal penting dalam berbisnis adalah halal dan menguntungkan. Hal ini dibuktikan oleh Andri Fajria, jebolan Teknik Fisika Intitut Teknologi Bandung bukannya berkarier dibidang sektor industri tetapi malah ngurusin kambing. Aneh dan Lucu ? jangan sepelekan bisnis ini. Siapa sangka ditangan Andri Fajria ngurusin kambing ternyata bisa beromset Rp.5 milyaran rupiah/tahun. Dengan modal awal Rp.15 juta rupia pada tahun 2006 pira kelahiran Jakarta 1972 ini memulai berbisnis kambing. Dengan mendirikan PT.Harmonia Saga Makmur, dia mengembangkan Aqiqah Center. Saat Idul Adha tidak kurang dari 2500 ekor kambing keluar dari kandang perusahaan ini. Awalnya memang pasar yang digarap adalah pesanan musiman seperti idul adha maupun kegiatan aqiqah namun saat ini telah mampu memasok tidak kurang dari 100 ekor kambing per hari ke pasar dengan lahan seluas 7.500 m2 di daerah Balaraja Tangerang dan 4 hektar di daerah Rangkas Bitung, Banten. Untuk memperepat pertumbuhan bisnisnya ia juga mendirikan Kelompok Peternak Saga Makmur. Ia juga merencanakan membuka lahan baru di daerah Cibubur dengan luas lahan sekitar 5 hektar. Kedepannya ia dan teman-temannya juga akan membangun usaha yang mendatangkan nilai tambah seperti kerajinan kulit, tulang, tanduk dan bulu kambing.

Semoga apa yang dilakukan oleh Andri Fajria dapat mengangkat gengsi dan taraf hidup peternak kambing lainnya.


Sumber : disadur dari majalah Swa edisi 03 Desember 2008.

No comments: